Perbandingan BlackBerry (Orlando) dengan Android (SE wt19i) - Posting kali ini saya akan membahas tentang perbandingan handphone BlackBerry dengan smartphone Android berdasarkan pengalaman pribadi saya. Sebenarnya saya tidak terlalu suka membandingkan seperti ini, karena saya berusaha untuk bersikap netral, namun karena banyak permintaan dan pertanyaan dari teman saya tentang perbandingan saat saya menggunakan BlackBerry dulu dengan sekarang menggunakan smartphone Android, akhirnya saya memutuskan untuk membuat posting ini agar mereka yang bertanya bisa langsung membaca review saya di posting ini, sekaligus jadi ajang curhat saya. Hehehe :P
Jujur saja saya tidak pernah merasa puas saat menggunakan BlackBerry. Waktu itu saya memutuskan membeli BlackBerry atas saran teman saya, alasannya tidak lain adalah agar bisa BBM-an, disamping itu banyak kenalan dan teman saya yang memakainya. Dan waktu itu saya berpikir handphone itu akan bisa membantu dalam memudahkan pekerjaan saya karena beranggapan bahwa itu adalah sebuah "smartphone". Namun setelah membeli dan menggunakannya beberapa hari, saya sudah dibuat kecewa, karena saat sedang menerima kiriman lagu via bluetooth, tiba² saja hp saya itu hang. Namun saya tidak menganggap itu sebagai hal besar. Namun yang membuat saya jengkel, belum 1 bulan saya beli, handphone itu sudah mengalami error (error JVM ***) dan tidak berhenti disitu, selama 3 bulan saya menggunakannya, handphone itu error hingga 9 kali, meskipun saya "hanya" membawanya ke tukang service 2 kali dan ke service center sekali (karena terlalu parah, pertama error JVM, kdua bootloop, trakhir error JVM lagi). Untunglah yang terakhir kali saat klaim garansi di service center masih bisa dan saya putuskan untuk langsung menjualnya. Entah saya terlalu memaksa menggunakannya atau bagaimana hingga error seperti itu.
Akhirnya uang hasil jual BlackBerry itu (Orlando, Curve 9380) saya gunakan untuk membeli Smartphone Android yang saya gunakan saat ini (Xperia™ Live With Walkman) kesan pertama sungguh memuaskan, mengingat perbandingan harga antara keduanya cukup jauh pada saat itu (Orlando 3.350, LWW 1.9) namun kualitas yang saya rasakan sampai saat ini sangatlah jauh lebih baik dibandingkan dengan BlackBerry tersebut. Oke, ini dia perbandingannya :
Layar : layar terasa jauh lebih responsif pada LWW, terutama setelah upgrade ke Android versi 4.0
Kamera : Keduanya memiliki kapasitas yang sama, yakni 5 megapixel. Namun kamera di LWW terasa sedikit lebih baik dari segi kecepatan, LWW dapat mengambil gambar lebih cepat terutama jika menggunakan fitur sleep to snap nya (Setelah upgrade ke Android 4.0)
Loud speaker : sekali lagi nilai tambah untuk LWW. Double speaker nya mampu menyajikan suara yang berkualitas meski di perdengarkan dengan volume yang keras.
Earphone / Headset : salah satu aksesoris penting bagi saya, earphone bawaan LWW terasa jauh lebih bertenaga dan berkualitas, terutama jika menyajikan musik keras dengan detail indah seperti Dream Theater dan DragonForce.
Browsing : sangat tidak nyaman browsing menggunakan BlackBerry, terasa terlalu berat dan lelet. Berbeda dengan LWW yang cukup responsif meskipun menggunakan browser berat seperti Firefox.
Perpesanan / Chat : disinilah banyak orang tergoda oleh BBM. Padahal jika dibandingkan, messenger Android memiliki banyak pilihan. Saya sendiri menggunakan catfiz untuk messenger, sangat cepat, hampir tidak ada pending (sering kali pending terjadi karena pengguna lain sedang offline) ditambah lagi tidak perlu biaya langganan tertentu hanya untuk menggunakan fitur chat catfiz.
Multitasking : Anda bisa melihat sendiri di screenshot ini (bagian atas) saya menggunakan LWW untuk menulis artikel ini (meskipun editing tetap menggunakan PC), mendengarkan musik, menerima e-mail, membalas twitter, chat di catfiz dan FB, dan tidak ada kendala meski terkadang terasa sedikit lag jika ditambah harus browsing dengan smarphone ini. Pada BlackBerry terlalu berat untuk menjalankan lebih dari 3 aplikasi
Baterai : disinilah nilai lebih dari BlackBerry. Saya tidak pernah puas dengan kinerja.baterai di LWW saya, di BlackBerry masih lebih baik.
Push mail : Satu lagi nilai lebih untuk BlackBerry. E-mail dapat diterima secara real time untuk semua layanan e-mail. Namun jika saya menggunakan fitur autosync untuk gmail di LWW saya, hal ini akan seimbang antara keduanya (hanya berlaku untuk gmail).
Game : untuk yang satu ini, tentu lebih asik bermain game di LWW. Device ini sudah mampu memainkan game berat seperti Real Racing 2 meskipun harus mematikan (force stop) banyak aplikasi untuk bisa memainkannya dengan lancar (posisi stock ROM ICS). Game lain seperti Angry Bird Space sangat lancar disini. BlackBerry? Saya tidak menyarankan untuk bermain game di perangkat ini.
Download aplikasi : Sangat mudah download aplikasi di Android, serta banyak pilihan tersedia. Kecepatan downloadnya pun mengagumkan bagi saya. Pernah saya mengupdate satu aplikasi dengan ukuran file 25 mb+ yang selesai hanya dalam beberapa detik! Di BlackBerry, untuk membuka app world saja cukup lama, dan sering kali dibuat kecewa saat mendownload dengan kecepatannya yang super lemot. Aplikasi dengan ukuran file hanya 3-6 mb bisa memakan waktu lebih dari 10 menit (bisa dibuktikan sendiri) Belum lagi jika gagal, akan membuat perangkat semakin lemot.
Autotext : siapa bilang yang bisa autotext cuma Bebe? Ħăª ˚⌣˚Ħăª ˚=D ˚ Ħăª ˚⌣˚Ħăª ˘•=)) ™ meskipun keunggulan di BB adalah di perangkat BB sudah terinstall unicode yang membuat BB bisa membaca banyak jenis font. CMIIW
Kesimpulan : menurut saya pribadi, kualitas hardware BB sangaatlah jauh tertinggal. ex-BB saya dengan harga jauh lebih tinggi hanya bisa digunakan untuk BBM, e-mail dan telepon (mungkin karena saya tidak mampu memaksimalkannya) sedangkan LWW saya dengan harga jauh lebih rendah memiliki performa yang jauuuh lebih baik dan bisa digunakan untuk banyak hal sekaligus. LWW ini juga telah menggantikan fungsi modem saya sehingga tidak perlu 2 kali membeli paket data. Ditambah lagi saya jadi lebih mandiri karena bisa mengatasi sendiri masalah pada smartphone saya seperti bootloop dll karena utak atik nya yang tergolong mudah dan menyenangkan, yang pada BB tidak bisa saya lakukan karena caranya yang ribet (untuk flashing dll).
Sekali lagi ini hanya opini sekaligus curhat saya, jadi mohon maap ya jika ada kata yang tidak berkenan, terutama buat pengguna bebe. Jika anda tidak percaya, silahkan buktikan sendiri :) Ada yang mau menambahkan atau menyanggah? Silahkan tinggalkan komentar :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar