Berikut tips meggunakan keyboard BlackBerry 10:
- Untuk menyembunyikan tampilan keyboard, tekan dan tahan tombol spasi atau geser keyboard kebawah dengan dua jari.
- Untuk menghapus semua kata geser/sapu dengan jari dari kanan ke kiri.
- Tahan tombol huruf untuk melihat dan memilih karakter khusus, seperti simbol.
- Untuk menambahkan/membuat autotext pada BlackBerry 10 agar lebih mudah dalam mengetik kata-kata panjang, pilih Automated Assistance di pengaturan Language and Input, lalu pilih Word Substitution untuk membuat shortcut pengetikan.
- Untuk mengaktifkan feedback pengetikan audio dan visual, geser ke bawah dari panel atas di layar home svreen, pilih Settings, Language and Input, kemudian pilih On-Screen Keyboard. Prediction suggestions/prediksi kata dapat dimatikan dari sini juga.
- Untuk mengaktifkan multiple languages di sistem prediction keyboard, geser ke bawah dari panel atas di layar home svreen, pilih Settings, Language and Input, kemudian pilih Input Languages, lalu Add/Remove Languages di bagian bawah.
- Untuk menambahkan kata ke kamus sehingga tidak muncul sebagai salah eja, tekan kata yang digarisbawah merah, dan tekan tombol Tambahkan ke Kamus di pop-up.
- Untuk memperbaiki kata yang salah eja, tekan kata yang digarisbawah merah dan pilih dari pilihan dalam menu pop-up.
- Geser keyboard ke bawah untuk menambahkan karaketer khusus, seperti tanda seru. Gunakan tombol simbol khusus untuk memasukkan banyak karakter.
sumber: crackberry[dot]com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar