Kamis, 21 Februari 2013

Kelebihan Android Dibanding Ponsel Lain

Kelebihan Android - Berbagai kelebihan dan kecanggihan sistem operasi Android di ponsel menjadi daya tarik yang membuat Android sangat digemari dan menjadi pilihan para pengguna ponsel. Seperti kita ketahui ponsel Android saat ini telah menjadi pilihan favorit pengguna ponsel dunia, terutama Indonesia. Terlepas dari masih dominan nya BlackBerry di tanah air, Android secara perlahan menguasai pasar smartphone di Indonesia. Kecanggihan teknologi tinggi yang terus dikembangankan oleh Google pada Android membuat ponsel Android jadi buruan banyak orang. Berikut beberapa kelebihan Android di banding ponsel lain:

1. Harga
Berbeda dengan sistem operasi mobile lain, Android merupakan OS yang multibrand. Android banyak dipakai pada berbagai tipe dan merk ponsel, hal ini yang membuat Android bisa lebih murah dan memiliki banyak sekali pilihan tingkatan harga. Hal ini yang menjadi sangat menonjol dan merupakan kelebihan Android dibanding Blackberry ataupun OS lain. BlackBerry dan iPhone hanya diproduksi dan dikembangkan pada perangkat dengan merk dan brand yang sama. Sedangkan sekarang ini hampir semua vendor ponsel mulai memasarkan dan menjual ponsel berbasis Android sehingga persaingan harga kian ramai. Dengan banyaknya pilihan ponsel Android di pasaran membuat harga dipasaran kian beragam dan lebih murah tentunya.

2. Tampilan yang Menarik
Android UI (User Interface) sangat menarik dan bisa dikostumisasi user dengan varian yang beragam. Mulai dari tampilan icon, wallpaper bahkan lock screen (kunci layar) di Android sangat menarik dan banyak pilihan. Dengan ukuran layar yang relatif besar dibanding BB, Android berhasil menarik pasar ponsel di Indonesia.

3. Aplikasi dan Games
Jika BlackBerry memiliki keunggulan di fitur sosial media dan chatting, lain halnya dengan Android. Selain sosial media, Android memiliki kelebihan di aplikasi dan permainannya. Aplikasi Android di Google Play Store sangat banyak dan menarik. Games populer dan mendunia seperti Angry Bird sudah bisa dimainkan di ponsel Android. Tak hanya itu dengan sokongan teknologi tinggi games 3D juga bisa menghibur para penggemar Android.

4. Canggih dan Mudah Digunakan
Dengan harga yang terjangkau kita bisa memiliki kecanggihan ponsel dalam Android. Dengan processor dan RAM yang lumayan sebuah ponsel Android bisa menjadi gadget yang sangat digemari. Selain itu, sistem operasi Android menyuguhkan navigasi yang mudah digunakan setiap orang. Berselancar internet di Android juga menyuguhkan kepuasan yang lebih dibanding ponsel lain, dukungan aplikasi browser yang beragam dan navigasi yang mudah membuat pengguna Android semakin betah menggunakan Android.
gambar: cnet.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar